Loyo

Share this

Loyo itu bermakna sangat lemah atau tak berdaya. Hampir setiap orang pasti pernah loyo, sekali-kali itu manusiawi. Akan tetapi tentu tidak baik apabila kita sering loyo. Oleh karena itu, Anda perlu merenung sejenak memikirkan hidup Anda apabila sering loyo.

Apa yang membuat seseorang sering loyo? Pertama, ia tidak punya visi hidup yang jelas. Hidup hanya sekedar hidup. Sibuk dengan rutinitas tanpa punya alasan yang kuat mengapa dia harus beraktivitas. Tidak ada sesuatu yang diperjuangkan dalam hidupnya. Ia sebenarnya robot berwujud manusia.

Kedua, ia tidak punya keahlian apapun. Sebenarnya setiap orang pasti punya kelebihan dan kekuatan. Namun, orang-orang yang sering loyo ini enggan berusaha keras mencari apa kelebihan dan kekuatannya. Atau, bila ia sudah sadar akan kelebihan dan kekuatannya, ia enggan mengasahnya dan melatihanya. Akhirnya, ia tak punya kelebihan yang menonjol di bidang apapun.

Ketiga, ia tidak menikmati hidupnya. Yang terpapar dalam pikiran dan hatinya adalah keluhan dan hal-hal negatif. Dalam makna lain, ia kurang mensyukuri hidupnya. Ia susah melihat, merasakan dan mendengar betapa lebih banyak kenikmatan, kebahagiaan dan hal-hal positif yang ada di sekitarnya.

Nah, saat Anda mulai loyo. Coba periksalah ketiga hal tersebut di atas. Hidup terlalu singkat, sungguh malu apabila kita masih punya banyak waktu untuk loyo. Ayo agar banyak orang terhindar dari loyo, sebarkan tulisan ini.

Salam SuksesMulia!

Ingin ngobrol dengan saya? FOLLOW saya di twitter: @jamilazzaini. Atau, LIKE saya di facebook

Baca Juga  Satu Kata Banyak Makna

10 comments On Loyo

Leave a Reply to Jamil Azzaini Cancel Reply

Your email address will not be published.

Site Footer