Sidji Batik Salah Satu Komitmenku

Share this
Saya memakai Sidji Batik dalam berbagai kesempatan mulai dari tampil di acara televisi, berpose bersama artis, mengisi seminar di luar negeri hingga Safari Ramadhan.
Saya memakai Sidji Batik dalam berbagai kesempatan, mulai dari tampil di acara televisi, berpose bersama artis, mengisi seminar di luar negeri hingga Safari Ramadhan.

Mengembangkan bisnis dan jiwa entrepreneur di indonesia itu perlu komitmen, bukan hanya jargon. Karena itu, mulailah dari sesuatu yang bisa kita lakukan walau mungkin terlihat kecil. Gunakanlah produk atau jasa yang itu merupakan karya anak Indonesia.

Dalam urusan berbusana, saat memberikan seminar, training atau acara penting lainnya, saya menggunakan Sidji Batik. Batik dengan corak dan motif yang selalu berbeda produksi Sidji Batik membuat saya lebih percaya diri memakainya. Sidji Batik adalah karya sahabat saya mas Karman dari Jogjakarta.

Bukan hanya kualitas produknya yang jempolan, mas Karman adalah salah satu penggerak Sedekah Rombongan yang telah menolong banyak orang miskin agar bisa berobat. Menggunakan Sidji Batik bukan hanya mendukung entrepreneur muda Indonesia tetapi juga secara tidak langsung menolong sekaligus peduli pada kebutuhan pengobatan bagi orang miskin yang sakit.

Dalam urusan kuliner, saya memilih Ayam Bakar Mas Mono dan Pecel Lele Lela milik Rangga Umara untuk konsumsi acara di kantor atau menjamu sahabat. Bagi Anda yang berada di Sragen Jawa Tengah atau sedang punya acara disana, pesanlah Ayam Geprek milik mas Kusnadi. Bukan hanya berbisnis, pemilik usaha tersebut adalah penggerak kepedulian sosial di tengah-tengah masyarakat.

Untuk kelancaran bisnis, kita perlu punya rekening di bank. Nah, selain punya rekening di bank besar, saya menyarakan agar Anda memiliki rekening di Baitul Maal wat Tamwil (BMT) yang amanahnya sudah teruji. BMT ini adalah salah satu institusi keuangan non-bank yang kehadirannya telah menolong banyak usaha kecil yang tidak bankable. Sayapun punya rekening di beberapa BMT.

Untuk perawatan tubuh, saya juga menggunakan produk kesehatan dan pangan/makanan yang dikeluarkan IPB. Bagi Anda yang tinggal di Bogor, produk-produk berkualitas dan ramah lingkungan tersebut tersedia mal Botani Square, gerai pertama di dekat pintu masuk utama sebelah kiri. Menggunakan produk tersebut membuat saya terlihat muda dan ganteng. Hehehehe… Boleh dong sedikit narsis biar eksis.

Baca Juga  Belajar Empati

Mungkin yang sudah saya lakukan baru merupakan sebuah langkah kecil. Tetapi ketahuilah, kepakan kecil sayap kupu-kupu di hutan Brazil bisa mengakibatkan badai Tornado di Texas, Amerika Serikat, yang jauhnya ribuan mil. Silahkan Anda baca ceritanya di buku saya Makelar Rezeki. Di nuku itu saya menjelaskan tentang Butterfly Effect, kepakan kecil yang berdampak besar.

Jadi untuk melakukan hal besar, mulailah dengan langkah-langkah kecil. Bukankah seseorang menjadi juara marathon karena ia melakukan langkah-langkah kecil yang konsisten dan tiada mengenal lelah? Untuk suatu kepedulian dan keberpihakan tak perlu menunda-nunda, mulailah dari sekarang. Siap?

Salam SuksesMulia!

Ingin ngobrol dengan saya? Follow saya di twitter: @jamilazzaini


Wanna be Trainer, Bogor, 15-17 November 2013


21 comments On Sidji Batik Salah Satu Komitmenku

Leave a Reply to Jamil Azzaini Cancel Reply

Your email address will not be published.

Site Footer