The 4 AM Club

Share this

Bagi Anda penggemar buku dan pengembangan diri, pasti pernah mendengar atau membaca buku yang ditulis oleh Robin Sharma, judulnya The 5 AM Club. Menurut pakar pengembangan diri dan leadership ini, apabila kita ingin sukses, bahagia, menikmati hidup dan bertumbuh maka kita perlu melakukan hal-hal yang jarang dilakukan oleh banyak orang. Salah satunya adalah bangun lebih cepat dibandingkan banyak orang, ia menganjurkan kita bangun jam 5 pagi. Untuk itulah, ia menamakan orang-orang ini dengan The 5 AM Club.

Terinspirasi oleh buku tersebut, saya mengajak para pembaca bangun satu jam lebih cepat dari ajakan Robin Sharma ini. Saya mengajak Anda bangun pukul 04 pagi. Apa yang kita lakukan? Menanamkan ke dalam hati dan pikiran kita sesuatu yang bernilai tinggi dan berkelimpahan. Hal ini sejalan dengan hukum The Law of Attraction (Michael J. Losier), apa saja yang ada dalam hati dan pikiran kita akan mendorong alam semesta bekerja untuk kita. Inti hukum ini: “kemiripan menarik kemiripan.”     

Lantas, apa yang kita tanamkan ke dalam hati dan pikiran kita dipagi hari itu?

Pertama, menanamkan keyakinan bahwa Allah swt akan mengangkat derajat kita. Bagaimana agar derajat kita diangkat? Bagi Anda yang beragama Islam, sempatkan untuk melakukan sholat tahajud. Hal ini ditegaskan oleh Allah swt dalam firman-Nya: “Dan pada sebagian malam, dirikanlah sholat tahajud sebagai ibadah tambahan bagimu. Semoga Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji. (QS Al Isra: 79).

Kedua, menanamkan keyakinan bahwa doa atau keinginan kita dikabulkan oleh Allah swt. Sangat dianjurkan pada waktu menjelang subuh itu untuk memohon ampun kepada Allah swt karena sebagai manusia pastilah kita pernah melakukan kesalahan. Selain itu, dini hari tersebut adalah waktu yang tepat untuk menyampaikan apa keinginan kita pada hari itu. Sampaikan keinginan itu, seolah kita sedang bercengkerama dan memohon kepada Sang Maha Kekasih.

Baca Juga  Kuatkan Fisik dan Sinyal Anda

Rasulullah mempertegas tentang keistimewaan waktu sebelum subuh bahwa Allah swt hadir ke langit bumi untuk menemui hamba-Nya.  Nabi kemudian menyampaikan: “Siapa yang melakukan doa pada-Ku, Aku akan memperkenankan doanya. Siapa yang meminta kepada-Ku, pasti akan Kuberi, Dan siapa yang meminta ampun kepada-Ku, pasti akan Kuampuni. (HR. Bukhari dan Muslim).

So, pagi sebelum subuh adalah waktu yang tepat untuk menemui Sang Maha Kekasih. Dia hadir malam itu. Dia ingin berjumpa dengan kita. Jangan sia-siakan waktu itu. Kata Jalaludin Rumi, jangan sampai Allah swt berkata “Aku hadir, tetapi kau lupa untuk datang.” Malu dong, saat Sang Maha Kekasih hadir tetapi kita terlelap tidur dan tidak menyambut kehadiran-Nya.

Ketiga, menanamkan keyakinan bahwa diri kita ini kaya raya (abundance). Setelah memasuki waktu subuh, jangan lupa lakukan sholat sunah sebelum subuh karena keutamaan besar yang dijanjikan oleh Allah swt. Rasulullah saw bersabda : “Dua rakaat shalat fajar (sholat sunnah sebelum subuh) lebih utama dari dunia dan seisinya.” (HR. Muslim).

Membuka hari dengan keyakinan bahwa derajat kita tinggi, keinginan dan doa doa kita dikabulkan serta seolah-olah kita memiliki dunia seisinya adalah keyakinan yang memiliki kekuatan yang sangat dahsyat. Ibarat magnet, keyakinan ini akan mengundang hal-hal yang mirip hadir dalam kehidupan kita. Bukankah magnet menarik besi karena ada unsur yang sama?

Begitupula air, selalu berkumpul dengan air. Ia akan menjaga jarak dengan minyak, karena memang unsur di dalam air dan minyak sangatlah berbeda. Saat kita membuka hari dengan keyakinan-keyakinan tersebut di atas, maka yang senada dengan itu, atas izin Allah, akan datang berlomba mendekat kepada kita. Sungguh sangat wajar kalau Robin Sharma mengatakan “Jadilah kelompok yang sedikit, karena yang sedikit itulah yang menguasai dunia, bukan yang rata-rata.”

Baca Juga  Apakah Anda Leader 4.0?

Apabila Anda ingin menjadi orang yang menaklukkan atau menguasai dunia, mari kita bergabung ke dalam The 4 AM Club? Are you ready?

Salam SuksesMulia

Jamil Azzaini
Inspirator SuksesMulia

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer