Harri Firmansyah R atau biasa disapa dengan Kang Harri, sejak tahun 2010 telah disebut oleh Harian Umum Pikiran Rakyat sebagai 1 dari 10 Trainer Terbaik di Indonesia yang memiliki gaya khas tersendiri.
Kang Harri juga dikenal sebagai Best Training Partner dari Bapak Tung Desem Waringin (Success Coach No.1 Indonesia) untuk Financial and Marketing Revolution. Kang Harri juga adalah alumni Dr. Ernest Wong for Learning Revolution, pengisi program-program inspiratif di banyak sekali media (TVRI, Alif TV, IMTV, MQTV, RaseFM, MQFM), Indonesian Ambassador for Canada – Indonesia Youth Exchange Program, sudah berpengalaman mengisi training di Hongkong, Singapura, dan puluhan kota di Indonesia. Alumni Training dari Harri Firmansyah saat ini, total sudah lebih dari 100.000 peserta training. Beliau juga konsultan dan trainer di lebih dari 150 perusahaan nasional dan multinasional.
Kang Harri berinteraksi intensif dengan Akademi Trainer sejak beliau ikut Trainer Bootcamp & Contest pada April 2014. Sejak saat itu, lelaki asal Bandung ini terlibat aktif di berbagai kegiatan di Akademi Trainer. Bukan hanya itu, orisiniltas materi dan gaya penyampaian materi Kang Harri semakin khas dan memukau. Kini ia banyak berbagi ilmu tentang kekuatan response. Kepiawaiannya meramu materi dan delivery training membuat lelaki ini dikangenin peserta training.
Respon yang Anda berikan terhadap suatu peristiwa menentukan persepsi dan tindakan Anda. Dan selanjutnya, tindakan Anda menentukan nasib Anda. Begitulah kira-kira inti pesan yang kang Harri sering tularkan kepada banyak orang. Anda Ingin tahu kekuatan dan dampak suatu respon? Bergurulah dengan kang Harri.