Berbenah, Berubah atau Punah?

Share this

Salah satu kenikmatan hidup adalah kita bisa membantu orang lain untuk bertumbuh. Melalui perusahaan yang saya pimpin, Kubik Group, yang menangani training, konsultasi dan coaching kami berkomitmen menjadi pengungkit keberhasilan bagi orang lain. Khususnya, para karyawan dan pimpinan di berbagai perusahaan.

Terima kasih kepada 29 perusahaan atau instansi yang sudah membersamai kami di tiga bulan pertama di tahun 2016. Kami bangga bisa melayani Anda.
Terima kasih kepada 29 perusahaan atau instansi yang sudah membersamai kami di tiga bulan pertama di tahun 2016. Kami bangga bisa melayani Anda.

Selama tiga bulan pertama 2016, kami sudah membantu 29 perusahaan atau instansi yang ingin meningkatkan kinerja karyawannya. Dari inspirasi session yang hanya 2 jam hingga training beberapa hari kami jalani dengan penuh kesungguhan demi mewujudkan harapan para peserta pelatihan. Kami senang menjadi pengungkit keberhasilan banyak orang.

Memang tidak semua yang kami lakukan berdampak besar bagi perusahaan atau instansi yang mengundang kami. Ada yang sekadar terinspirasi, terdorong dan berkomitmen untuk berkontribusi lebih besar di tempat kerja, hingga yang kinerjanya benar-benar bisa diukur setelah tiga bulan pelatihan. Semua tergantung jenis seminar atau training yang dipilih oleh client kami. Tentu yang paling membahagiakan kami adalah bila client memilih jenis training yang kinerjanya bisa diukur setelah pelatihan. Ini “kepuasan tingkat dewa” menurut tim kami.

Turun dengan tim lengkap kemudian bisa memberikan solusi terbaik bagi yang mengundang kami adalah kenikmatan, kepuasan dan bentuk aktualisasi tertinggi bagi kami. Sebagian dari testimoni dan dampak training yang kami lakukan bisa Anda simak di www.KubikLeadership.com

Dunia berubah begitu cepat, apabila Anda tidak menyiapkan karyawan dan tim Anda dengan tepat bersiaplah untuk berkemas dan undur diri dari kompetisi yang semakin sulit dikenali. Ancaman gulung tikar bukan hanya ke perusahaan yang sedang bertumbuh tetapi juga kepada perusahaan besar yang memimpin pasar. Ahli bisnis asal Harvard, Clayton M. Christensen mengingatkan bahwa perusahaan-perusahaan yang gagal melakukan disruptive innovation justru adalah perusahaan yang mapan.

Baca Juga  Merayu Anak itu Asyik

Segeralah siapkan karyawan Anda mampu memenangkan persaingan di era disruptive ini. Tim kami dengan penuh suka cita siap membantu Anda. Kontak kami di 021-29-400-100 atau 0821-1199-9022 (Murni).

Terima kasih kepada 29 perusahaan atau instansi yang sudah membersamai kami di tiga bulan pertama di tahun 2016. Kami bangga bisa melayani Anda.

Salam SuksesMulia!

Ingin ngobrol dengan saya? FOLLOW saya di twitter: @jamilazzaini. Atau, LIKE saya di facebook

2 comments On Berbenah, Berubah atau Punah?

  • usamah Izzuddin Al-Qosam

    Bismillah, Assalamualaikum, salam sukses mulia
    saya sudah lama mengikuti blog-blog pak jamil Azzaini. Saya masih belajar ingin menjadi trainer yang lebih baik pak. Saya berasal dari Bengkulu, 21 tahun pak,. Sedang di semester akhir di perguruan tinggi Negeri di Bengkulu. Bagaimana agar bisa lebih meningkatkan kemampuan diri, dan mengelola sebuah lembaga trainer menjadi meningkat dan lebih baik. Alhamdulillah saya mencoba membuat ssebuah lembaga trainer juga bernama ROT (Rafflesia of Trainer), namun kurang berkembang untuk pengelolaan di dalamnya,messkipun sudah beberapa kali mengadakan pelatihan. Terimakasih sebelumnya pak, maaf mengganggu waktunya dan merepotkan.

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Site Footer