Apabila Anda ikut training siapa yang menjadi sumber ilmu? Sebagian besar Anda pasti akan menjawab trainer atau fasilitator. Bagi saya, sumber ilmu terbanyak adalah peserta, khususnya bila training dirancang ada sesi sharing alias berbagi. Pada Trainer Bootcamp & Contest, 06 – 08 Juli lalu, saya memperoleh banyak ilmu dari para peserta.
Training yang dikhususkan bagi para trainer dengan peserta dibatasi hanya 30 orang ini dihadiri orang-orang hebat. Ada pakar kartu kredit yang mampu mengubah mindset saya tentang kartu kredit. Ada mantan pengedar narkoba yang sekarang sudah taubat dan menjadi pimpinan sebuah perusahaan yang beroperasi di 3 negara: Qatar, Kanada dan Indonesia. Ada pula trainer-trainer Entrepreneur University (EU) yang terkenal dengan otak kanan dan kreativitasnya.
Selain mereka hadir juga beberapa pengusaha yang merangkap trainer. Ada lagi trainer-trainer dari beberapa perusahaan ternama. Walhasil, saya menyadap banyak ilmu, mulai dari parenting, kesehatan, financial planing, kesadaran spiritual, marketing, bahkan saya belajar (lagi) tentang public speaking dari dua peserta yang memang ahli di bidangnya.
Dari seorang peserta bernama Dewa (21 tahun) –pengusaha belia yang dulunya hidup susah sekarang sudah menjadi milyarder, saya mendapat ilmu tentang “belajar dari tanda”. Katanya, apabila Anda ingin jadi milyarder di saat muda maka ingatlah beberapa tanda. Pertama, tanda [+] itu berarti tambahlah ibadahmu kepada Allah, tambahlah kemampuanmu dalam bisnis, tambahlah keuntungan bisnismu dengan cara-cara yang kreatif.
Kedua, tanda [:] bagilah keuntungan bisnismu untuk orang-orang yang membutuhkan. Jangan serakah. Semakin Anda bagi justeru Anda akan semakin banyak mendapatkan “bagian” rezeki dari Allah melalui orang lain. Ingatlah orang pelit hidupnya sulit.
Ketiga, tanda [x] kalikan atau lipatgandakan nilai bisnismu dengan banyak silaturahmi, membangun relasi dan juga memperbanyak cabang atau outlet. Seorang pebisnis tak selayaknya lebih banyak di kantor, ia harus lebih banyak berinteraksi dengan orang lain.
Keempat, tanda [-] artinya kurangi maksiatmu kepada Allah. Ingatlah, salah satu hal yang menyebabkan tidak turunnya rezeki yang berkah dan berlimpah karena maksiat-maksiat yang kita lakukan. Kurangi juga hal-hal yang tidak bermanfaat dan tidak mendatangkan pahala dan keuntungan bagi bisnismu.
Itulah ilmu tentang “belajar dari tanda” yang saya peroleh dari Dewa. Dewa, memang usianya jauh lebih muda dibandingkan saya, tetapi ia menjadi guru saya saat itu.
Selain dari Dewa, saya juga menyadap ilmu-ilmu bergizi tinggi dari peserta Trainer Bootcamp & Contest yang lain. Hal inilah yang membuat saya sangat berbahagia dan beruntung. Saya memang sangat senang membaca testimoni yang luar biasa dari masing-masing peserta, tetapi kebahagiaan yang lebih besar adalah saya mendapatkan ilmu yang bermutu dari para peserta.
Semua orang adalah murid sekaligus guru. Seraplah ilmu dari orang-orang di sekitarmu.
Salam SuksesMulia!
Ingin ngobrol dengan saya? Follow saya di twitter: @jamilazzaini
17 comments On Belajar dari Tanda
jadi kangen dengan suasana TB&C. Wooww Kereen mantab dan moga makain manfaat n Berkah slalu….
Subhanallah… Ilmu yg luar biada di pagi hari kek.. Terima kasih banyak.. Masukan yg sangat bermanfaat
wow, sederhana tapi dalam dalam banget maknanya
sebuah palajaran yang sangat luar biasa sekali. mana sich fotonya beh? biar kita semua ketularan aura positifnya.. jadi ngiri dech saya! boleh gk iri untuk memacu semangat?
kereeeen…
Semangat pagi
@dr_want
boleh saya repost bagian ‘4 tanda’ di atas? saya harus baca berulang2 sbg pengingat diri saya.
Terima kasih utk sharenya mas!
Terima Kasih Kami Kepada Guru dan Seluruh Panitia TBNC atas Ilmu dan Bantuan BerHarganya…
Saya Sendiri Merasa Sangat Senang karena Dapat BerTemu dengan Trainer-Trainer Hebat…
Selain MenDapat Ilmu yang Sangat BerHarga, Saya Juga MenDapat Dukungan dari Teman-Teman Trainer….
Pengalaman Selama di TBNC akan menjadi Kenangan yang Tak TerLupakan Bagi Saya…
Tks Guru…
Salam SuksesMulia…
Terima kasih, pemahaman baru yang disampaikan dengan cara yang sederhana.
Hanya satu kata Training TBnC memang DAHSYAT, selalu merindukan suasananya, bergaul dgn guru2 yang luar biasa dan teman2 yang juga dahsyat.
Makasih kek atas inspirasinya….
Dan harus sy ikuti
Salam Suksemulia
sungguh sesuatu banget….
selalu dapat masukan yg berharga…
syukron…
salam SuksesMulia
Insya Allah tahun 2013 saya bisa jdi salah satu peserta Trainer Bootcamp & Contest, amiiin
Mohon doa pak jamil,
Mohon kami diberi kepercayaan keturunan yg sholeh dan sholehah pada tahun 2012 di pernikahan dian admilhusia binti husnizar azuardi dgn ade susilo binti eddy sumantoro(alm). Dan menjadi keluarga yang sakinah, mawadah & warahmah. Kami dapat bermanfaat bagi agama dan lingkungan. Amien.
Smoga diberikan keberkahan hidup dari Allah swt.
Dan pak jamil diberikan ketetapan hati utk istiqomah dijalan Allah swt. Amien
Terima kasih pak.
Izin copy ya pak…
Buat pengingat sy….
Sya benar2 tesntuh dngn kata2 nya…
MANTAB ya DEWA, terima kasih atas ilmunya. Semoga berkah REZEKI-nya…
Salam SuksesMulia!
izin di copy paste ya kek jamil azzaini di wordpress ku. supaya jadi bacaan yang indah dan ilmu yang bermanfaat juga bagi teman-teman yang lain.
Saya juga jadi lebih banyak belajar melalui tulisan ini dan juga belajar dari Mas Dewa.
Suatu saat saya harus ikut TBnC neh.